Dandim 0824/Jember Bersama Dinas Pertanian TPHP Ikuti Pengarahan Aster Kasad Secara Virtual,  Terkait Organisasi Tugas Ketahanan Pangan 

    Dandim 0824/Jember Bersama Dinas Pertanian TPHP Ikuti Pengarahan Aster Kasad Secara Virtual,  Terkait Organisasi Tugas Ketahanan Pangan 

    JEMBER – Dalam arahahan Asisten Teritorial Kepala Staf Angkatan Darat (Aster Kasad), secara virtual yang diikuti oleh Satuan Jajaran, termasuk Dandim 0824/Jember bersama Dinas Pertanian Pertanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan (Dinas Pertahnian TPHP), menyampaikan bahwa sesuai Memorandum of Understanding (MoU) Menteri Pertanian RI dan Panglima TNI, melakukan upaya percepatan penanganan potensi darurat pangan.

    Hadir mengikuti secara virtual pengarahan ruang Vidcon Kodim 0824/Jember, pada Senin 18/03/2024  diantaranya,  Dandim 0824/Jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, Kepala Dinas Pertanian diwakili Kabid TPHP Luhur S, Pasiter Kodim 0824/Jember Kapten Arm Hendera Faizar, Danramil jajaran serta Perwakilan Babinsa.

    Dalam arahan Ketahanan pangan oleh Asisten Teritorial Kasad (Aster) Mayjen TNI Joko Hadi Susilo, pada intinya menyampaikan,  Selamat datang dan bergabung para peserta vidcon dalam membahas kegiatan ketahanan pangan. 

    Pada kesempatan ini kita akan memaparkan bagaimana program dari ketahanan pangan ini dan diharapkan para peserta benar-benar mendengar dan dapat memperhatikan kegiatan ini dengan baik dan benar. Program percepatan penanganan potensi darurat pangan, TNI AD dengan Kementan RI dalam rangka Percepatan Penanganan Potensi Darurat Pangan.

    Bekerja sama dengan melakukan kegiatan Optimasi Lahan dengan target 400.000 Ha Laman Sawah Rawa dan Pipanisasi dengan target 2.154.291 Ha Sawah Tadah Hujan di wilayah 15 kodam dan 315 kodim dengan kegiatan menyalurkan air dari sungai atau umber air gunung. Jelas Aster Kasad.

    Selanjutnya Mayjen TNI Joko Hadi Susilo memaparkan organisasi dan tugas penyelenggaraan percepatan penanganan potensi darurat pangan, dari tingkat pusat hingga tingkat daerah dan tingkat Kodim, dimana Dandim sebagai Dansatgas yang membawahi Sub Satgas Oplah dan Pompanisasi. Sekaligus tugas dan kewenangannya masing-masing, yang dipaparkan secara jelas.

    Usai kegiatan tersebut Kabid TPHP Dinas Pertanian Kabupaten Jember Luhur S menyatakan, bahwa terkait dengan kegiatan ketahanan pangan ini tentunya kita secara struktural akan sangat mendukung sekali, kita akan melakukan pendampingan pada setiap kegiatan yang dilakukan oleh Kodim 0824/jember, dalam mensukseskan percepatan penanganan potensi darurat pangan ini.

    Demikian halnya Dandim 0824/jember Letkol Inf Rahmat Cahyo Dinarso, menyatakan bahwa tugas melakukan percepatan penanganan potensi darurat pangan ini merupakan tugas negara yang harus kita sukseskan dalam penguatan Ketahanan Pangan sebagai bagian dari Ketahanan Negara.

    Hal ini tentunya segera kita tindak lanjuti sesuai tugas penyelenggaraan di tingkat Kabupaten, keta akan bersinergi dengan Dinas Pertanian TPHP dan pihak terkait demi suksesnya percepatan penanganan potensi darurat pangan, diKabupaten Jember. Jelas dandim 0824/Jember. (Siswandi)

    pendim jember
    Siswandi

    Siswandi

    Artikel Sebelumnya

    Kodim 0824/Jember Gelar Upacara Bendera,...

    Artikel Berikutnya

    Bulan Puasa Babinsa Koramil 0824/18 Kencong...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Persit Kartika Chandra Kirana Gelar Pertandingan Voli di Mapuspenerbad Pondokcabe, Pererat Silaturahmi dan Bangun Komunitas Sehat
    Sub Satgas Penyelundupan TNI Gagalkan Berbagai Aksi Ilegal di Perbatasan Wilayah Indonesia
    Kapusjaspermildas TNI Buka Pertandingan Futsal Antar Staf Umum Mabes TNI Tahun 2024
    Babinsa Curah Malang Koramil 0824/13 Rambipuji Pendampingan Pertanian Dukung Irigasi dan Perawatan tanaman Padi
    Pos Koramil 0824/31 Semboro Karya Bakti TNI Bersama Warga Bersih-bersih Kiri kanan Jalan 
    Aiptu Wahyudi Bhabinkamtibmas Bersama Tiga Pilar Desa Pontang Raih Anugerah Patriot Jawi Wetan II
    Pasca Upacara Penutupan,  Pergeseran Pasukan TMMD Ke 117 Kodim 0824/Jember Dilakukan
    Muspika Bangsalsari Bersama Perangkat Pilkada Tingkat Kecamatan, Apel Kesiapan Pengamanan Pendistribusian Logistik Tingkat PPK Ke PPS 
    Babinsa Curah Malang Koramil 0824/13 Rambipuji Pendampingan Pertanian Dukung Irigasi dan Perawatan tanaman Padi
    Hadiri Peringatan Hari Pahlawan, Dandim 0824/Jember Ajak Generasi Bangsa Mewarisi Perjuangan Para Pahlawan Memajukan Bangsa
    Ketua dan Pengurus Persit KCK Cabang XXXVIII Kodim Jember Berbagi Kasih, Bansos untuk Lansia dan ODGJ 
    Karya Bakti TNI Koramil 0824/01 Patrang Lakukan Pembersihan Sungai Bersama Masyarakat
    Pererat Tali Silaturahmi, Kodim 0824/Jember Gelar Buka Puasa Bersama dan Santunan Anak Yatim
    Bripka Oscar Tino Wibowo Ajak Masyarakat Desa Biting Sukseskan Pemilu 2024 dengan Damai
    Polres Jember Tangkap Pelaku Penyalahgunaan BBM Bersubsidi Jenis Pertalite dan Solar di 4 Kecamatan Berbeda
    Babinsa Koramil 0824/04 Sukowono Dampingi Posyandu Lakukan PSN di Desa Dawuhanmangli, Lindungi Masyarakat Dari DBD
    Kapolres Menerima Penghargaan PWI Jember Award 2024 Di Acara Malam Puncak Peringatan Hari Pers Nasional Jawa Timur
    Koramil 0824/05 Sumberjambe Dukung Kegiatan Pendistribusian Bantuan PMTPenanganan  Stunting Kabupaten Jember

    Ikuti Kami